Pakaian big size pria wajib dipilih secara saksama agar memberikan tampilah leboh stylish dan juga tetap nyaman saat digunakan. Berikut ini tips yang dapat membantu Anda dalam memilih baju dan celana ukuran besar secara tepat.
Sesuai Ukuran
Memiliki tubuh yang besar bukanlah penghalang, karena Anda dapat memilih beragam model pakaian yang diinginkan. Tentu dengan catatan mengutamakan ukuran yang pas, tidak terlalu ketat dan juga tidak terlalu longgar. Hal ini bertujuan agar memiliki kenyamanan dan enak saat dipandang oleh orang lain.
Bebas Pilih Warna
Jika ada yang bilang harus menggunakan warna gelap untuk menyamarkan tubuh yang besar, maka itu menjadi pembatasan. Anda bebas memilih warna yang disukai dan nyaman saat digunakan, karena ini menyangkut kepercayaan diri. Ketika pria percaya diri dengan pakaian yang digunakan, maka aura keren pun akan terpancar.
Motif
Pakaian big size pria juga terdapat beberapa motif, baik itu dari print sablon atau memang bahannnya yang memiliki gambar. Namun, perlu untuk menghindari pola garis horizontal, karena akan menciptakan kesan semakin lebar. Begitu juga dengan gambar sablon, pilihlah yang tidak terlalu besar.
Kerah Baju
Tidak hanya pada pakaian wanita, baju pria juga memiliki ragam model kerah. Tampil stylish bisa dilihat juga dari jenis kerah baju yang dipilih. Para pria dengan ukuran big size, dianjurkan memilih kerah bulat atau kerah berbentuk V untuk memberikan kesan jenjang pada leher. Hindari kerah yang menutupi seluruh bagian leher agar tidak timbul kesan sesak.
Bahan
Terdapat fakta yang menyebutkan bahwa pria lebih mudah menghasilkan keringat, karenanya pilihlah bahan yang mudah menyerap keringat. Tingkat ketebalan pun juga perlu dipertimbangkan, jangan sampai menggunakan pakaian terlalu tebal (kecuali di musim dingin). Pilihlah bahan yang lembut dengan sedikit detail agar Anda semakin keren.
Celana
Selain baju, pria yang ingin tampil stylish walau memiliki ukuran besar harus memperhatikan juga bawahan yang akan digunakan. Pakaian big size pria yang satu ini akan menunjang tampilan lebih keren, ketika dipilih secara tepat. Pilihlah dengan cutting lurus dan tidak terlalu longgar agar kaki tampak lebih ramping.
Jaket dan Outer
Jaket dan outer banyak digemari oleh pria dan ini sukses memberikan tampilan stylish. Pria dengan tubuh yang besar dapat memilih jaket atau outer untuk menunjang penampilan. Selain itu, melalui penggunaan pakaian luar ini, Anda akan terlihat semakin rapi dan tubuh lebih proporsional.
Aksesoris
Setelah memilih baju dan celana, pria juga dapat menggunakan aksesoris. Namun, hal yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai berlebihan. Semakin simple penampilan yang dihadirkan, maka menunjukkan tampilan yang mahal. Anda dapat memilih topi, jam tangan, dan ikat pinggang yang tidak terlalu menonjol untuk tampil keren.
Pakaian big size pria sangat membantu Anda untuk memiliki tampilan keren dan nyaman saat digunakan. Mix and match dalam menggunakan baju, celana, jaket atau outer, dan aksesoris akan membuat Anda lebih stylish dan percaya diri.